PATI (Humas) – Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pati melaksanakan Pelantikan dan Pengambilan Sumpah/Janji Jabatan Pengawas (Eselon IV) pada Jum’at (01/11/2024).
Acara ini dipimpin langsung oleh Kepala Kantor Kemenag Pati, Ahmad Syaiku, bertindak sebagai Saksi, Kepala KUA Kecamatan Wedarijaksa Sukardi, dan Pengawas Agama, Nur Mubais, serta Moh. Imam Al Mukromin sebagai rohaniwan.
Dalam sambutannya, Kepala Kantor Kemenag Pati, Ahmad Syaiku, menyampaikan ucapan selamat kepada para pejabat yang baru dilantik. Ia berharap agar pejabat tersebut dapat menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab, profesionalisme, dan dedikasi.
“Sumpah yang telah dilakukan merupakan tanggung jawab yang harus dijalankan dengan penuh kesungguhan. Saya berharap kepada saudara yang baru saja disumpah agar dapat meningkatkan kinerja,” ungkap Syaiku.
Ia menegaskan bahwa pelantikan ini merupakan takdir dari Allah SWT yang perlu diterima dengan ikhlas dan ridha.
“Ayo kita nikmati, kita syukuri apapun keadaan kita, InsyaAllah akan membahagiakan kita. Yang dinilai bukan tingginya jabatan, melainkan pengabdian yang terbaik,” ujar Syaiku.
Syaiku juga memberikan tiga kata kunci untuk pejabat yang baru dilantik: adaptasi, peningkatan kualitas kerja, dan orientasi pada pelayanan di Kementerian Agama.
Ia mengakhiri sambutannya dengan ucapan terima kasih kepada para pelaksana tugas sebelumnya atas dedikasi yang diberikan kepada Kantor Kemenag Pati.
Adapun pejabat yang dilantik adalah sebagai berikut:
- H. Abdul Khamid, M.Ag – Jabatan Baru: Kepala Sub Bagian Tata Usaha (Sebelumnya Kasi Penyelenggaraan Haji dan Umroh)
- H. Subhan, M.Ag – Jabatan Baru: Kepala Seksi Pendidikan Madrasah (Sebelumnya Kasi Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren)
- Hj. Umi Istianah, S.Ag – Jabatan Baru: Kepala Seksi Penyelenggaraan Haji dan Umroh (Sebelumnya Kasi Pendidikan Agama Islam)
- H. Darmanto, S.Pd.I – Jabatan Baru: Kepala Seksi Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren (Sebelumnya Penyusun Bahan Pembinaan Penghulu/Penyuluh pada Seksi Bimas Islam)
- Siti Kholifah, S.Ag, MH – Jabatan Baru: Penyelenggara Zakat Wakaf (Sebelumnya Penyusun Rencana Kegiatan dan Anggaran pada Penyelenggaraan Zakat Wakaf)
Dengan pelantikan ini, diharapkan pejabat yang baru dapat memberikan kontribusi terbaik demi kemajuan Kantor Kemenag Pati dan peningkatan kualitas layanan kepada masyarakat. (at)