PATI (Humas) – Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pati, Ahmad Syaiku, melaksanakan kegiatan monitoring di Gereja Katolik Santo Jusup Pati pada Kamis sore (05/09), dalam rangka pelaksanaan Misa Kudus Bersama Paus Fransiscus yang disiarkan secara live streaming dari Stadion Gelora Bung Karno (GBK).
Kedatangan Ahmad Syaiku disambut hangat oleh Pastur Kepala Paroki Santo Jusup Pati, Rm. Antonius Gunardi Prayitna, Penyelenggara Katolik, Yosep Elia Triwinanto, Pengawas Pendidikan Agama Katolik, Sri Sulastri, serta para Penyuluh Agama Katolik Kabupaten Pati.
Pada kesempatan tersebut, Rm. Antonius Gunardi Prayitna menjelaskan bahwa Gereja telah melakukan persiapan yang matang untuk pelaksanaan acara ini, termasuk penyiapan tim Komunikasi Sosial (Komsos) yang bertugas memonitor kelancaran live streaming dan tim keamanan untuk menjaga suasana tetap kondusif.
Sementara, Ahmad Syaiku mengapresiasi persiapan teknis yang telah dilakukan oleh Gereja, terutama dalam hal peralatan audio dan visual yang dinilai sudah optimal.
“Saya berharap agar pelaksanaan Misa Kudus ini berjalan lancar dan umat dapat mengikuti dengan penuh sukacita dan khidmat,” harap Syaiku.
Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi momen yang berkesan bagi umat Katolik di Pati dalam merayakan kebersamaan dengan Paus Fransiscus meskipun melalui tayangan live streaming. (at/yo)