Pati �Dalam pembangunan bangsa Indonesia kaum perempuan adalah sumber daya insani pembangunan yang sangat potensial, oleh karenanya dengan semangat bela negara yang tinggi, potensi tersebut dapat digali dan didayagunakan secara optimal untuk memantapkan disiplin dan kemandirian, salah satunya melalui lagu-lagu yang bemakna cinta tanah air.
Demikian amanat Mundakir selaku Penasehat Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kantor Kemenag Kab. Pati saat membuka Lomba Menyanyikan lagu Mars Dharma Wanita Persatuan antar Unsur Pelaksana di lingkungan Dharma Wanita Persatuan Kantor Kemenag Kab. Pati dalam Rangka Memperingati HAB Kemenag Ke-71 dan HUT DWP Ke-17 Guna Membangkitkan Semangat Cinta NKRI, Selasa (27/12), di Aula kantor setempat.
Untuk itu, Mundakir berharap kepada para segenap warga Kankemenag Kab. Pati untuk mengembangkan dan memantapkan kepedulian sosial dimanapun berada sehingga keberadaaan DWP Kankemenagakan senantiasa bermakna positif.
Lebih lanjut Mundakir menyatakan bahwa tema yang diambil dalam lomba paduan suara ini sungguh mencerminkan suatu tekad dan kepedulian DWP Kankemenag Kab. Pati dalam upaya untuk membangkitkan dan memberdayakan perempuan agar dapat lebih berperan dalam pembangunan bangsa dan menumbuhkan semangat cinta tanah air sesuai dengan amanat RA Kartini.
Dalam implementasinya, Mundakir mengharapkan kepada segenap warga Kankemenag Kab. Pati tidak hanya berkompetensi tetapi dapat memaknai lagu Mars Dharma Wanita Persatuan sehingga para perempuan dapat lebih bersemangat dalam pengabdian kepada keluarga, bangsa dan negara.
Sejalan dengan hal tersebut, Ketua DWP Kankemenag Kab. PatiNyAnita Mundakirmengatakan bahwa peringatan Hari Amal Bakti Ke-71 dan HUT DWP Ke-17 Kankemenag Kabupaten Pati bukanlah suatu peringatan yang sifatnya srimonial belaka, namun mempunyai makna yang sangat dalam artinya bagi semua, terutama bagi Ibu-ibu anggota Dharma Wanita Persatuan.
” Ini selain mempererat hubungan silaturahmi antar sesama anggota juga menjadi semangat baru dan penyegaran untuk meningkatkan kinerja baik di kantor maupun di rumah dengan harapan ke depan tugas-tugas yang ada dapat diselesaikan dengan baik,” kata Ny Anita.
Menurut Anita, HUT DWP ini juga merupakan bentuk partisipasi dan kontribusi anggota DWP sebagai isteri Aparat Sipil Pemerintah dalam mendukung suami mengemban tugas negara.
Pada sisi lain peringatan ini merupakan saat yang penting dan tepat bagi DWP Kemenag Pati untuk turut merasakan kebahagian dan ungkapan rasa syukur atas bertambahnya usia Kemenag. Menurut Anita tema ini sangat sesuai dan tepat untuk menumbuhkan rasa cinta kepada NKRI selain untuk menyalurkan bakat-bakat terpendam khususnya dalam bidang Paduan Suara (PS).
Lomba PS Mars DWP yang diselenggarakan DWP Kankemenag Kab. Pati dalam rangka memperingati HAB Kemenag Ke-71 dan HUT DWP Ke-17 diikuti sepuluh satuan kerja (satker) di lingkungan Kemenag Pati. Masing-masing tim PS selain menyanyikan lagu wajib Mars DWP juga menyanyikan satu lagu daerah pilihan.
Adapun kriteria penilaian menurut dewan juri yang terdiri dari 3 orang dan diketuai oleh Bp. Machali, S.Pd didasarkan pada materi suara atau mutu suara, teknik bernyanyi yang meliputi ketepatan membaca nada, dixie dan artikulasi, penjiwaan lagu dan penampilan yang meliputi blocking, kewajaran, cara berjalan dan kerapihan
Tampil sebagai pemenang pada lomba kali ini adalah tim PS MAN 1 Pati yang merebut juara pertama, yang menyanyikan lagu, �Sir Pong Dele Kobong�.(Athi’)