Pati – Masa Ta’aruf Siswa Madrasah (Matsama) merupakan kegiatan yang sangat penting untuk mengenalkan para siswa baru terhadap madrasah secara keseluruhan.
Demi meminimalkan dan mencegah penyebaran virus corona (covid-19) yang belum mereda hingga akhir-akhir ini di lingkungan sekolah/madrasah, dengan mengikuti protokol kesehatan, MAN 1 Pati menggelar Matsama secara virtual yang berlangsung selama tiga hari (13-15 Juli 2020).
Matsama yang bertema ‘Siswa madrasah generasi cerdas, empati, islami, hebat bermartabat, dan harapan bangsa’ itu dibuka oleh Kepala MAN 1 Pati pada Senin (13/7/2020).
“Selamat kepada anak-anakku sekalian sudah diterima di madrasah ini,” tutur Kepala MAN 1 Pati Moh. Kodri memulai sambutannya.
“Walaupun Matsama kita tahun ini tidak dapat bertatap muka langsung, kalian tidak dapat mengenal lingkungan MAN 1 Pati secara langsung tapi selama beberapa hari kedepan kalian dapat menyaksikannya melalui video-video yang akan di share oleh panitia melalui youtube, selama 3 hari kedepan nanti kalian akan diperkenalkan oleh panitia dengan MAN 1 Pati mulai dari lingkungan, program kelasnya apa saja, bahkan ekstrakulikuler yang ada,”ujar Kodri.
Ungkapnya, pihak madrasah ingin sekali dalam matsama ini dapat bertemu secara langsung dengan para siswa baru, tetapi karena kondisi pandemi covid-19, akhirnya pertemuan hanya bisa secara virtual. Walaupun demikian, ia berharap agar para siswa baru dapat mengikuti kegiatan ini dengan baik.
“Kalian tetap bisa belajar walaupun kondisi seperti ini, dengan aplikasi zoom meeting, Microsoft Team, dan lain-lain. Mudah-mudahan minat dan bakat kalian bisa tumbuh dan berkembang. Mulai dari sekarang, kalain harus menyesuaikan diri,” pintanya.
“Saya ingin kalian semua mengikuti kegiatan Matsama ini dengan sebaik-baiknya, jangan karena Matsama kita secara virtual kalian menjadi malas-malasan untuk mengikutinya, jadikan semua kondisi saat ini sebagai pembelajaran dan petik hikmahnya,” tambahnya.
Di hari terakhir Matsama pada Rabu (15/7/2020), MAN 1 Pati menerima kunjungan Bupati Pati Haryanto bersama Kepala Diknas yang sedang melakukan monitoring Pembelajaran Daring di madrasah.
Bupati Pati Haryanto dalam sambutannya menyampaikan beberapa hal terkait pelaksanaan Matsama. Salah satunya mematuhi aturan protokol kesehatan Covid-19. Dilaksanakan di lingkungan madrasah bagi madrasah dan peserta didik di wilayah zona hijau. Dilarang melibatkan siswa senior atau kakak kelas dan tidak mengarah pada bentuk perpeloncoan dan tindakan kekerasan.
Berbagai pesan motivasi disampaikan Bupati Pati baik kepada siswa, orang tua siswa dan tenaga pendidik. Di akhir sambutannya , ia berharap kepada para siswa baru agar serius dan giat dalam belajar. “Semoga kalian studinya lancar, mampu berprestasi dan tercapai cita-cita nya di masa depan,” pungkasnya.
Sementara itu, ditemui Humas Kemenag Pati di ruang kerjanya pada Rabu (15/7/2020), Kepala Kantor Kemenag Kab. Pati Imron Rosyidi menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada MAN 1 Pati atas terselenggaranya kegiatan Matsama ini.
Ungkapnya, hal ini merupakan kepercayaan masyarakat yang telah menyekolahkan putra-putri mereka di madrasah. Ia berharap agar siswa baru memanfaatkan kesempatan Matsama untuk melatih diri bersabar.
“Siswa dapat memanfaatkan kesempatan ini untuk melatih diri bersabar. Kesuksesan tidak akan mungkin tercapai tanpa kesabaran. Belajar di madrasah bukan berarti semua serba lengkap namun memiliki juga kekurangan. Namun dari kekurangan itu akan melahirkan kesuksesan,” ujarnya.
Beragam acara dan materi mengisi kegiatan awal tahun pelajaran 2020/2021 melalui Matsama di MAN 1 Pati, antara lain pemutaran video lingkungan madrasah, penjelasan tentang sejarah MAN 1 Pati dan perpustakaan, pemaparan Program Robotik madrasah, pengenalan kurikulum MAN 1 Pati dan keunggulannya, pengenalan ekstra kurikuler tata tertib madrasah, program keagamaan dan moderasi beragama, serta pengenalan organisasi siswa intra madrasah (OSIM) MAN 1 Pati. (at)