Pati – Siswa/i Madrasah Tsanawiyah Negeri Gembong Pati gelar simulasi Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) 2017. Simulasi tersebut dilaksanakan di Ruang Laboratorium Komputer MTS Negeri Winong dengan diikuti 150 siswa kelas IX. (6-7/3)
Kepala MTS Negeri Gembong, Teguh Santoso mengatakan, jadwal simulasi ini merupakan aturan yang sudah ditetapkan oleh Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan RI, sehingga pihak sekolah tidak asal-asalan dalam melaksanakan simulasi UNBK.
Teguh menambahkan, tujuan pelaksaan simulasi UNBK kali untuk mengecek infrastruktur sekolah yang berkaitan dengan UNBK, melatih teknisi dan penunjangnya, sehingga sesuai dengan prosedur UNBK, sekaligus mengecek sistem maupun prosedur UNBK.
Selain itu, simulasi ini merupakan pembiasaan siswa dalam penggunaan perangkat komputer sebagai alat ujian, singkatnya.
Dalam simulasi ini ada satu mata pelajaran yang diujikan yaitu Bahasa Inggris, Pelaksanaan simulasi dilaksanakan sebanyak 3 Tahap dimulai pk 10.00 selesai pk 16.00, ujar Teguh menerangkan.
Teguh juga mengatakan, Setiap ruang diawasi oleh 2 pengawas ruangan. Sesi Pertama dimulai Pk. 07.30 s.d. 09.30, Sesi Kedua Pk. 10.00 s.d. 12.30 dan sesi ketiga Pk. 14.00 s.d. 16.00.
Sementara itu, menurut keterangan petugas komputer atau Proktor bahwa ada 2 ruang yang dipakai sebagai tempat gladi bersih yaitu Ruang A : 1 server untuk 25 siswa (client), Ruang B : 1 server juga untuk 25 siswa (client) dan disediakan cadangan 1 server apabila server di Ruangan Ujian ada kendala atau kerusakan.
Jaringan yang digunakan antara client (siswa) dengan server menggunakan kabel bukan wifi. Proktor bertugas melengkapi isian data yang ada di web UNBK (pengisian jumlah server, client, pengaturan ruang, sesi, download username password siswa dll) dan menjalankan aplikasi UNBK mulai dari sinkronisasi, rilis token dll sampai dengan kirim jawaban siswa ke server pusat. Jumlah proktor menyesuaikan jumlah ruang UNBK (1 ruang = 1 proktor) Pelaksanaan UNBK dengan asumsi ketersediaan Komputer PC dan Lap Top 1/3 dari jumlah siswa yaitu harus tersedia 50 unit Komputer PC dan Lap Top.
Pelaksanaan Gladi Bersih ke 3 (menurut jadwal Dikbud) direncanakan tanggal 20 dan 21 Maret 2017, dengan simulasi mata pelajaran Matematika dan IPA.
Pelaksanaan UNBK ke 2 di MTs Negeri Gembong Pati ini berjalan lancar dan sukses. (Athi/bd)