Peletakan Batu Pertama
Peletakan batu pertama pembangunan Gedung Balai Nikah dan Manasik Haji Kec. Jaken, dimulai hari ini kamis tanggal 11 Agustus 2016. Turut hadir Kepala Kankemenag beserta Kasi-kasi serta Muspika kecamatan Jaken. Kegiatan dimulai dengan lantunan Ayat-ayat Suci Al Qur’an, Kepala KUA bapak Ali Ahmadi membuka kegiatan dengan mengucapkan selamat datang kepada para tamu undangan, mengucapkan terima kasih atas kerjasamanya dengan pihak-pihak terkait yang turut mendukung terselenggaranya acara ini.
Pihak Pemda dalam hal ini diwakili Camat Jaken, berharap dengan di bangunnya gedung ini maka pelayanan masyarakat akan pelayanan nikah semakin baik, antara Pemda dan Kemenag terjadi sinergi yang positif saling mendukung satu sama lain dalam melaksanakan pelayanan masyarakat, sementara bapak Kepala Kankemenag menyampaikan bahwasannya pembangunan ini merupakan dana dari SBSN yang mana pada tahun ini Kankemenag Kab. Pati mendapatkan tiga proyek pembangunan Balai Nikah dan Manasik Haji. Yang pertama yaitu di Tambakromo kedua di Batangan dan yang ketiga di Jaken. Bapak kepala berharap dengan dibangunnya gedung ini bisa membantu terwujudnya masyarakat indonesia yang cerdas dan berlandaskan gotong royong sesuai dengan program bapak presiden untuk peningkatan kinerja yang lebih baik. Untuk pelayanan nikah tentunya kemenag mempunyai ujung tombak yang selama ini menjadi pelayanan yang lansung berhadapan dengan masyarakat yaitu KUA dan MA.
Lokasi gedung baru masih menempati gedung yang lama yang letaknya sangat strategis karena dipinggir jalan raya Jaken-Jakenan dan menurut rencana pembangunan ini akan memakan waktu kerja selama 90 hari. Semoga dengan peningkatan kualitas infrastruktur ini lebih dapat menunjang kinerja dari Kementerian Agama. Amin