
Pati (Humas) – Suasana berbeda terasa di halaman Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pati, Selasa pagi (8/4/2025). Apel pagi kali ini bukan sekadar rutinitas, melainkan momen spesial halal bihalal yang mempertemukan seluruh pegawai setelah libur panjang Idulfitri.
Dipimpin langsung oleh Kepala Kantor Kemenag Pati, Ahmad Syaiku, apel perdana ini berlangsung penuh kehangatan. Dalam amanatnya, Syaiku mengajak seluruh jajaran untuk kembali menyatukan semangat dalam melaksanakan tugas dan fungsi dengan lebih baik pasca-Ramadan.
“Ramadan adalah ruang pendidikan luar biasa. Yang penting bukan hanya puasanya, tapi bagaimana kesabaran, kedisiplinan, dan empati itu tetap kita bawa dalam keseharian,” ungkapnya.
Tak hanya itu, ada kabar baik yang disampaikan dalam apel tersebut. Syaiku membagikan pesan dari Bupati Pati terkait bantuan pendidikan bagi siswa dari keluarga tidak mampu yang lulus dari Madrasah Aliyah (MA) dan diterima di perguruan tinggi.
“Bupati menitip pesan, siswa MA yang kurang mampu dan diterima di perguruan tinggi akan mendapat bantuan Rp1 juta hingga Rp1,5 juta. Jangan sampai anak-anak Pati tak kuliah hanya karena alasan biaya,” tegasnya.
Di akhir amanatnya, Syaiku menyampaikan permohonan maaf lahir dan batin kepada seluruh jajaran, baik atas nama pribadi maupun institusi.

Setelah apel, kegiatan dilanjutkan dengan musyafahah (saling bersalaman dan bermaafan), dimulai dari Kepala Kantor dan diikuti para pejabat serta seluruh pegawai.

Suasana haru dan kehangatan menyelimuti halaman kantor, menjadi penanda semangat baru untuk melangkah bersama. (at)